MPLS SDIT AR RAHMAH LUMAJANG

www.sditarrahmahlumajang.sch.id - Tepat tanggal 17 Juli 2023 memasuki awal Tahun Ajaran Baru, semangat seluruh siswa untuk kembali bersekolah juga dirasakan oleh siswa-siswi SDIT Ar Rahmah Lumajang termasuk para siswa baru. Sekolah mengadakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau MPLS sebagai sarana untuk para siswa baru senang bersekolah dan mudah beradaptasi dengan lingkungan sekolah yang baru. 


Hari pertama MPLS diawali dengan kegiatan sholat dhuha bersama di halaman depan sekolah. suasana khidmat terasa sekali. seluruh siswa khususnya siswa didik baru di awal sekolah yang pertama kali dikenalkan dengan Allah SWT dalam kegiatan sholat dhuha. dalam sujud yang sama, munajat yang sama, sekolah berharap do'a para guru dan semua siswa dapat dikabulkan dan ilmu yang didapat di sekolah menjadi ilmu yang berkah dan bermanfaat. setelah itu, dilanjutkan dengan sambutan dari kepala sekolah, sambutan dari komite. pembukaan MPLS ditandai dengan pelepasan balon yang melambangkan sekolah ingin menjadi salah satu wadah untuk para siswa mencapai cita-cita setinggi langit. di akhir sesi ada pengenalan seluruh dewan guru dan staff SDIT  Ar Rahmah.


    Pada hari kedua MPLS yang bertepatan dengan akhir bulan dzulhijjah, SDIT mengadakan agenda Pawai Muharram. Kegiatan pawai muharram selain untuk menyambut tahun baru hijriyah 1445 H juga bertujuan untuk mengenalkan siswa-siswi baru pada lingkungan sekitar sekolah. menurut Ketua Panitia sekaligus Wali Kelas 1, ustadzah meme mengatakan "Alhamdulillah MPLS tahun ini berjalan dengan lancar, support penuh dari seluruh asatidz. Harapan kami semoga MPLS ini bisa memberikan kebahagiaan di awal  anak-anak bersekolah, khususnya wali murid kelas 1 yang sudah mempercayakan putra-putrinya bersekolah di SDIT". Menurut ustadzah meme salah satu tujuan MPLS ini adalah para siswa baru senang bersekolah, ceria di sekolah dan ramah kepada sesama teman dan guru. 

    Di hari terakhir kegiatan MPLS ditutup dengan kegiatan parade ekstrakulikuler. pengisi dari parade ini adalah siswa-siswa perwakilan dari setiap ekskul. ekskul qiro'ah dan tartil, ekskul Albanjari, ekskul melukis, ekskul bahasa yang menampilkan puisi dan story telling, ekskul pramuka, hingga ekskul panahan. parade ini diakhir dengan penampilan beberapa asatidz dan ustadzah yang ikut memanah. sorak tepuk tangan, kebahagian dan senyum manis dari para siswa selama mengikuti kegiatan parade ini terus terukir hingga akhir acara. */ Qurrota A'yun, Tim Humas SDIT Ar Rahmah

Simak Video MPLS lengkap di Channel kami :




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah memberikan masukan

Desain Oleh Masnur Masnur Belajar | Spesial Buat SDIT Ar Rahmah